JAMBI (WARTANEWS.CO) – Wakil Ketua Komisi II DPR RI Junimart Girsang hadir bersama beberapa anggota dewan lainnya yang disambut hangat oleh Plh Gubernur Jambi H.Sudirman, SH, MH dalam rangka Reses Masa Persidangan III Tahun 2021, bertempat di ruang pola Gubernur, Senin (15/2).
Acara turut dihadiri oleh para petinggi dari pihak Bawaslu RI, Bawaslu Jambi, KPU RI, KPU Jambi, Ombudmans, Badan Kepegawaian Nasional, BPN ATR dan instansi lainnya.
Kunjungan kerja ini dilakukan dalam rangka untuk memperoleh masukan sebagai bahan untuk Rapat Dewan Pertemuan Menteri yang konsen dalam bidang persoalan di dalam masyarakat, khususnya masyarakat Jambi. Sudirman mengungkapkan Pemprov Jambi telah menyampaikan segala agenda khusus dalam bentuk tertulis maupun lisan.
Ada banyak hal dalam pembahasan kunjungan kerja Komisi II DPR RI guna menampung segala persoalan Pemprov Jambi, diantaranya surat elektronik yang akan diterbitkan oleh BPN, Penerimaan CPNS, P3K, serta bahasan Pilkada serentak yang dilaksanakan Desember lalu.
Sudirman memaparkan bahwa Pemprov Jambi mengapresiasi kunjungan kerja Komisi II DPR RI dan diharapkan segala keluhan yang disampaikan bisa dapat diakomodir setelah kunjungan ini.
Dalam kesempatan itu, dibahas juga mengenai Pilkada serentak pada 9 Desember 2020 yang dinilai sudah berjalan dengan baik dan memenuhi prokes dimasa pandemi ini. (eco)








