JAMBI – Untuk memenuhi kebutuhan daging bersih dan sehat ditengah kondisi kesulitan ekonomi yang diperoleh masyarakat saat ini, serta memasuki ibadah puasa di Bulan Suci Ramadhan 1438 Hijriyah/2017 Masehi, hingga puncaknya saat lebaran Hari Raya Idul Fitri tahun ini.
Pemerintah Kota Jambi, melalui kantor Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan menggandeng Perusahaan Umum Badan Urusan Logistik (Perum Bulog) Divisi Regional Jambi menggelar pasar murah daging beku seharga Rp.80.000 perkilogramnya, sejak Selasa lalu (30/05/2017) di lokasi pasar tradisional terbesar di “Tanah Pilih Pusako Betuah” yakni Pasar Angso Duo Kota Jambi.
Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Jambi, Ir HA Damiri,ME mengungkapkan, pemerintah daerah (pemda) Kota Jambi dan Perum Bulog Divisi Regional Jambi, sejak Selasa lalu (30/05/2017) sampai dengan Hari-1 puncak lebaran Hari Raya Idul Fitri mendatang, menjual pasar murah daging beku dengan harga eceran ditetapkan pemerintah, sesuai Harga Eceran Tertinggi (HET) sebesar Rp.80.000/kilogram.
“Kita dari pemerintah Kota Jambi bersama dengan Bulog (Divisi Regional) Jambi, menjual daging beku murah ke masyarakat seharga Rp.80.000 perkilo(gram), sesuai HET yang ditetapkan pemerintah, dan sejak Selasa (30/05/2017) ini, masyarakat dapat membelinya di Pasar Angso Duo sampai dengan Hari-1 (satu hari sebelum lebaran),” sebutnya saat dikonfirmasi wartanews.co, Selasa siang (30/05/2017).
Lanjutnya masyarakat tidak perlu khawatir. Karena menurutnya, pihaknya bersama Perum Bulog Divisi Regional Jambi telah menyiapkan 1 ton daging beku, guna melayani segala kebutuhan pemenuhan daging yang bersih dan sehat dibutuhan warga di Kota Jambi khususnya.
“Stok persediaan daging beku saat ini, ada sebanyak 1 ton daging sapi dan kerbau. Jadi berapa pun, yang dibutuhkan masyarakat, kita siap,” ujarnya kepada media online ini.
Diakuinya daging beku yang kini dipasarkan di Pasar Angso Duo Kota Jambi tersebut, merupakan daging impor yang memenuhi kualitas standar ditetapkan pemerintah, untuk melayani segala kebutuhan masyarakat saat berpuasa Ramadhan hingga lebaran Hari Raya Idul Fitri mendatang. (wartanews.co)
Penulis : Afrizal