Realisasi Fisik dan Keuangan Kerinci Baru 41 Persen

KERINCI (WARTANEWS.CO) – Pelaksanaan Pembangunan di Kabupaten Kerinci dengan memanfaatkan dana APBD daerah ini tahun 2018, lamban.

Lambannya pelaksanaan kegiatan pembangunan dicerminkan dengan adanya serapan anggaran disetiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Delapan bulan berjalan,dengan waktu yang tersisa 4 bulan kedepan.

“Serapan anggaran dan fisik hingga awal Agustus 2018, baru mencapai 41 persen. Serapan terendah pada Dinas Pekerjaan Umum hanya 12 persen, sementara tertinggi ada pada BPBD mencapai 80 persen,” ungkap Askar Jaya, Kepala Bagian Ekobang dan ULP Setda Kerinci, Rabu (8/8).

Rata – rata serapan anggaran dan fisik 12 persen.”Kalau dibandingkan pada tahun 2017, bulan yang sama terjadi peningkatan serapan anggaran dan fisik 5 persen,” tegas Askar Jaya.

Dikatakannya rendahnya serapan anggaran dan fisik pada Dinas Pekerjaan Umum, dinas ini berhubungan dengan pihak ke tiga.

Dia optimis hingga akhir tahun 2018 serapan anggaran akan mencapai terget sesuai dengan yang direncanakan. (Azmal Fahdi)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *