Pawai Pembangunan Meriahkan HUT RI ke-73 di Batanghari

BATANGHARI (WARTANEWS.CO) – Kapolres Batanghari, AKBP Muhammad Santoso, SH, SIK di dampingi Sekda Batanghari, H.Bakhtiar, SP secara resmi membuka pelaksanaan Pawai Pembangunan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73 Tahun 2018, sabtu (18/8) pukul 08.00 WIB di lapangan Garuda Muara Bulian.

Pawai diikuti oleh para pelajar, Mahasiswa, Instansi Pemerintah, Kader PKK, Dasa wisma, Karang Taruna, dengan berpakaian adat daerah yang ada di Indonesia.

Tidak ketinggalan penampilan mobil hias, serta marching band anak-anak SD/MI dan marching band dari Satpol PP yang menyuguhkan atraksi-atraksi membuat para hadirin berdecak kagum.

Acara yang mengusung tema”KERJA KITA PRESTASI BANGSA” berlangsung cukup meriah, sepanjang jalan yang dilalui disaksikan ribuan masyarakat. Antusias masyarakat sangat tinggi untuk memeriahkan perayaan Hari Kemerdekaan RI yang ke-73 tahun 2018 tersebut.

Pawai berakhir di rumah dinas Bupati Batanghari. Satu persatu peserta pawai melewati podium yang disaksikan oleh Bupati H.Syahirsah, Wakil Bupati Hj.Sofia Jeosoef, Kapolres M.Santoso, Dandim 0415/Batanghari, Ketua DPRD HM.Mahdan, para OPD dan Undangan. (Aspin)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *