Jambi (WARTANEWS.CO) – Komisi II DPRD Kota Jambi yang diketuai oleh Junedi Singarimbun melaksanakan tugas dan fungsi untuk melakukan pengawasan, dengan agenda turun lapangan, Jum’at (17/06).
Pada agenda ini, Komisi II DPRD Kota Jambi meninjau langsung lokasi pasar Talang Banjar dan Pasar Pasir Putih.
Pada kesempatan ini Ketua Komisi II dan anggota Komisi II berdialog langsung dengan para pedagang yang berjualan di pasar tersebut.
Selain itu, Untuk meninjak lanjuti keluh kesah dari para pedagang pasar, Komisi II DPRD Kota Jambi juga menampung semua aspirasi para pedagang yang berjualan di pasar Talang Banjar dan Pasar Pasir Putih, guna menunjukkan peran dan fungsi hadirnya perwakilan rakyat. (red)