KERINCI (WARTNEWS.CO) – Warga desa Karang Pandang, kecamatan Bukit Kerman siap menangkan calon Bupati nomor urut 1, Monadi-Edison (Modis) pada Pilkada serentak 27 Juni 2018 mendatang.
Keseriusan warga Karang Pandang ini diungkapkan Tim pemenangan Modis di desa Karang Pandang Candra, Rabu (2/5) ketika melaksanakan silaturrahmi dengan warga setempat dikediaman Candera.
Dia mengatakan seluruh warga Karang Pandang siap mendukung Bapak Monadi-Edison untuk tampil sebagai pemenang nantinya.Monadi ,pada kesempatan ini berterima kasih kepada warga desa Karang Pandang atas dukungan yang diberikan.
Dia mengatakan kalau terpilih menjadi Bupati nanti, akan melanjutkan program pembangunan yang dilaksanakan orang tuanya, H.Murasman ketika Menjadi Bupati.
“Saya terpilih nantinya menjadi Bupati, bagi petani.kita akan bangun jalan yang belum dibangun seperti jalan usaha tani, pengadaan bibit untuk petani,” ungkapnya.
Meningkatkan aspek pertanian, seperti irigasi dan jangan ada keributan. Saya kesini untuk menyatukan satu tujuan kita. (Azmal Fahdi)