MUARO JAMBI (WARTANEWS.CO) – Jalan poros kabupaten milik Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Muaro Jambi melintasi Desa Pematang Gajah, Kecamatan Jambi Luar Kota (Jaluko). Tepatnya di lokasi depan Masjid Hidayatullah, RT 6, Dusun Kalibatas, Desa Pematang Gajah tampak mengalami kerusakan jalan sangat parah. kondisi jalannya bergelombang dan berlobang, juga berdebu bila hari panas.
Untuk diketahui, lokasi lingkungan RT 6, RT 7 dan RT 12, Dusun Kalibatas berada di hunian padat penduduk. Umumnya, warga desa banyak tinggal di lokasi komplek-komplek perumahan yang bertebaran di Dusun Kalibatas, Desa Pematang Gajah ini. Sebagian rumah tinggal warga pun tepat berada di sisi jalan poros kabupaten yang merupakan lalu lintas utama angkutan barang/orang setiap harinya.
Di samping itu juga, jalan poros kabupaten ini menjadi perlintasan utama segala aktivitas kesibukan warga dari Kota Jambi ke Desa Pematang Gajah, Desa Mendalo Darat menuju lokasi Kampus Universitas Jambi (UNJA) di Desa Mendalo Indah-Pijoan.
Dusun Kalibatas ini berbatasan langsung dengan Kelurahan Kenali Besar, Kecamatan Alam Barajo, Kota Jambi. Jalan poros kabupaten tersebut, merupakan jalan utama urat nadi lalu lintas perekonomian angkutan barang, perdagangan dan jasa di Kecamatan Jaluko sampai saat ini.
Sehingga Pemda Kabupaten Muaro Jambi harus lebih serius segera mengatasi keresahan warga setempat dan kesulitan masyarakat setiap hari sebagai pengguna jalan yang sering melintas pulang-pergi melewati daerah perbatasan tersebut.
“Kami sebagai warga Dusun Kalibatas, tinggal di RT 6. Yang sudah lama tinggal di Desa Pematang Gajah ini. Berharap kepada Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Muaro Jambi untuk segera memperbaiki jalan utama poros kabupaten yang ada di Desa Pematang Gajah pada tahun (2026) ini,” harap Siswandi, warga Dusun Kalibatas, RT 6 menjawab media belum lama ini.
Lanjut Siswandi, harapannya agar warga Dusun Kalibatas ini, juga kepada semua warga desa di Desa Pematang Gajah dan lainnya. Berharap sama dengan keinginannya meminta kepada Bupati Muaro Jambi saat ini (DR. Bambang Bayu Suseno, SP, MM, M.Si) segera memperbaiki jalan poros kabupaten tahun ini.
“Jalan poros kabupaten yang berada di lingkungan RT 6, RT 7 dan RT 12, kondisi jalannya sudah rusak parah. Jalannya bergelombang dan berlobang. Berdebu dan sangat mengganggu sekali bila hari panas. Malahan aspal jalan pun sudah banyak yang mengelupas, dan sudah tidak layak lagi bagi warga dan masyarakat lainnya karena merasakan tidak nyaman. Bila mengendarai sepeda motor dan mobil. Saat melewati jalan poros kabupaten yang ada di Dusun Kalibatas ini,” paparnya.

Lain lagi diutarakan oleh Mbak Tina, istri Siswandi ini, sebut Mbak Tina, banyak para pelanggannya mengeluhkan kondisi jalan poros kabupaten milik Pemda Kabupaten Muaro Jambi yang sudah semakin rusak parah berada di wilayah RT 6, RT 7 dan RT 12, Dusun Kalibatas, Desa Pematang Gajah.
Warga juga dirinya ikut merasakan ketidaknyamanan ketika berkendara sepeda motor ketika pulang dan pergi ke pasar. Sebagai warga yang sudah puluhan tahun tinggal di Dusun Kalibatas ini, sekaligus pengguna jalan setiap harinya seraya berharap tahun 2026 Pemda Kabupaten Muaro Jambi segera dapat memperbaiki dan membangun jalan poros kabupaten yang rusak parah di Dusun Kalibatas menjadi lebih bagus dan layak guna kelancaran segala aktivitas dan urusan keperluan semua warga desa sehari-hari.
“Seperti kami sebagai penjual warung nasi di Dusun Kalibatas di Desa Pematang Gajah. Mengeluhkan dengan kondisi jalan yang rusak milik Pemda Kabupaten Muaro Jambi di Dusun Kalibatas yang ada ini, dan kami pun sangat berharap agar Bapak Bupati Muaro Jambi segera merespon keluhan kami sebagai warganya. Untuk dapat memperbaiki dan membangun kembali jalan yang sudah rusak parah ini, menjadi baik, bagus, dan layak,” terangnya.
“Kasihan kami di sini, yang berjualan depan lokasi jalan poros kabupaten milik pemda ini, kami para pedagang yang berjualan depan jalan, dan semua warga yang punya usaha UKM (Usaha Kecil dan Menengah) berharap jalan poros kabupaten yang ada di lingkungan RT 6, RT 7, dan RT 12 untuk segera dibangun bagus, dan diperbaiki jalannya pada tahun 2026 ini,” ungkapnya.
Sebab jalan poros kabupaten ini, juga sering dilalui oleh masyarakat yang datang dari Kota Jambi ke Desa Pematang Gajah setiap harinya.
Siswandi pun turut berharap jalan poros kabupaten milik Pemda Kabupaten Muaro Jambi di Desa Pematang Gajah. Semua jalan poros kabupaten melintasi depan rumah warga di Dusun Kalibatas segera dibangun bagus dan tidak ada lagi yang rusak sehingga warga pun turut senang ada kepedulian dan perhatian pemda. (Afrizal)









