JAMBI (WARTANEWS.CO) – Walikota Jambi Syarief Fasha Menghadiri Wisuda Sebanyak 411 siswa Tahfidz Quran yang terdiri dari SD dan SMP se-Kota Jambi. Bertempat di lapangan balai Kota Jambi.
Dalam kesempatan itu, Walikota Fasha menjelaskan diadakannya sekolah Tahfidz Quran diharapkan dapat mencetak anak-anak sebagai penghafal penghafal al-quran di sekolah.
“Selama ini para guru agama banyak mengajarkan tentang sejarah sejarah Islam sejarah sejarah para kenabian, namun untuk pelajaran Alquran sangat minim sekali, masih ada anak-anak SD, SMP yang tidak mampu membaca Alquran dengan adanya lulusan Tahfidz diharapkan memberikan pelajaran kepada siswa yang lain,”ungkap Walikota.
Wisuda ini sendiri merupakan kedua dilaksanakan, sebelumnya tahun 2018 telah direkrut sekitar 80 lebih guru Tahfidz, ternyata hal tersebut menjadikan ketidak adilan karena ada 187 Sekolah Dasar ada 25 sekolah menengah pertama atau SMP banyak sekolah yang tidak mendapatkan jatah kuota dari guru Tahfidz ini, jelas Fasha. Setelah itu di tahun 2019 ini di tambahkan lagi 100 untuk guru Tahfidz yang Alhamdulillah tahun ini 180 guru Tahfidz yang sudah kami rekrut berdasarkan seleksi yang dilaksanakan oleh panitia dengan melibatkan MUI dan tokoh-tokoh dan para hafiz dan Hafizah.
Diharapkan para guru tahfidz mampu mengajar dan berkomunikasi untuk bagaimana mereka bisa menyalurkan kemampuannya, bagaimana mereka selama ini menjadi penghafal al-quran dan itu ditularkan kepada anak-anak kita semua, tambah Walikota.
Walikota Jambi mengungkapkan alasan guru Tahfidz disebar karena Minimnya pelajaran agama disekolah-sekolah.
“Kenapa para guru Tahfidz ini disebari di sekolah pemerintah tidak di sekolah Dasar Islam atau Sekolah Islam Terpadu, karena selama ini pelajaran Alquran yang didapat oleh sekolah pemerintah sangat minim sekali dibandingkan dengan sekolah-sekolah Islam Terpadu. Selama saya menjadi Walikota ataupun Sebelum menjadi Walikota saya belum mendengar pernah ada Wisuda Tahfidz Quran untuk sekolah pemerintah dan Alhamdulillah hari ini bisa saya wujudkan itu semua,”tandas Walikota Fasha. (cbf)