Wali Kota Maulana Lantik Tim Pembina Posyandu Kota Jambi

Jambi (WARTANEWS.CO) – Tim Pembina Posyandu Kota Jambi masa bakti 2025-2029 resmi dilantik dan dikukuhkan secara langsung oleh Wali Kota Jambi Dr. dr. H. Maulana, M.K.M., yang berlangsung di Aula Griya Mayang, Rumah Dinas Wali Kota, pada Selasa pagi (20/5/2025).

Pelantikan ditandai dengan pemasangan pin secara simbolis oleh Wali Kota dokter Maulana kepada Ketua Pembina Posyandu Kota Jambi Dr. dr. Hj. Nadiyah Maulana, Sp.OG.,

Turut terselenggara secara daring, diikuti para pengurus dan kader Posyandu tingkat Kecamatan dan Kelurahan. Kegiatan itu juga dilakukan sosialisasi Terkait Urgensi Kebijakan Posyandu Dalam Pelayanan 6 Bidang SPM Berdasarkan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2024 Tentang Posyandu oleh Dr. Hari Nur Cahya Murni, M.Si., selaku Sekretaris Umum TP Posyandu yang juga Mantan Pj Gubernur Jambi.

Dalam sambutannya, Ketua Pembina Posyandu Provinsi Jambi, Hesti Hasnidar Haris menekankan peran penting kegiatan posyandu yang memiliki banyak manfaat bagi masyarakat.

“Disamping itu, dengan dilantiknya Tim Pembina Posyandu ini bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Terlebih di era New Posyandu saat ini, diharapkan dapat dilaksanakan setiap satu bulan sekali,” tekan Hesti.

Pada kesempatan itu, Ketua Tim Pembina Posyandu Provinsi Jambi juga memberikan apresiasi Kolaborasi Wali Kota dan Tim Pembina Posyandu kota Jambi sebagai mitra kerja.

“Di kota Jambi ini saya sangat yakin, karena baik Wali Kota Maupun Ketua Pembina Posyandu senang untuk turun dilapangan,” ucap Hesti.

Kepada para kader posyandu Dia berharap dapat saling kompak dan bekerja sama untuk mewujudkan masyarakat yang sehat dan sejahtera.

“Semoga kegiatan posyandu tetap berjalan dan kader posyandu bisa melaksanakan kegiatan dengan baik, dan terus melanjutkan baik ditingkat Kecamatan dan Kelurahan,” singkatnya.

Sementara itu, selaku Penasehat Tim Pembina Posyandu kota Jambi, Wali Kota Maulana mengatakan transformasi posyandu tidak hanya memberi pelayanan kesehatan kepada masyarakat, tetapi juga menjadi motor penggerak atau wadah terhadap layanan publik lainnya

Dengan diperkuat struktur baru berbasis 6 Standar Pelayanan Minimal (SPM), Maulana tegaskan merupakan langkah strategis memperkuat pelayanan masyarakat di tingkat Kelurahan dan Kecamatan.

“Melalui pengukuhan ini, Kepala Dinas yang tergabung turun langsung ke lapangan, mendampingi kader, sehingga dapat berfungsi sebagai titik awal dalam mendeteksi berbagai masalah di masyarakat,” ujarnya.

Tim Pembina Posyandu ini diharapkan sebagai penyelesai permasalahan ditengah masyarakat, sehingga tidak lagi hanya berfokus pada layanan kesehatan semata. Tetapi mampu menjadi pusat identifikasi dan penyelesaian berbagai persoalan masyarakat secara komprehensif.

“Jika ditemukan permasalahan, tidak hanya dari segi kesehatan, namun hal lainnya hingga masalah Kamtibmas harus dilakukan secara terpadu,” harap Maulana.

Menurutnya, adanya Posyandu sejalan dengan program Kampung Bahagia dimana sebuah inisiatif Pemerintah Kota Jambi yang menekankan pentingnya keterlibatan seluruh elemen masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang sehat dan harmonis.

“Perlu kolaboratif, sebagai struktur organisasi yang tidak mementingkan ego sektoral untuk menyelesaikan setiap problem yang ada di masyarakat,” tegas Maulana.

Sebelumnya, Ketua Pembina Posyandu Kota Jambi Nadiyah Maulana menyampaikan bahwa Posyandu saat ini telah masuk pada era baru yang bukan hanya memiliki fokus utama pada pelayanan kesehatan ibu dan anak, khususnya balita. 

“Saat ini, posyandu telah berkembang menjadi Posyandu Integrasi Layanan Primer (ILP) yang melayani seluruh siklus hidup masyarakat, mulai dari bayi hingga lansia yang menerapkan 6 Standar Pelayanan Minimal (SPM). Mencakup bidang: Pendidikan, Kesehatan, Pekerjaan Umum, Perumahan Rakyat, Ketentraman, Ketertiban Umum dan Perlindungan Masyarakat, serta Sosial,” ujarnya.

“Dengan menerapkan 6 SPM ini, diharapkan Posyandu dapat memberikan pelayanan yang lebih komprehensif dan terintegrasi, serta berkontribusi pada peningkatan kesejahteraan masyarakat di berbagai bidang. Sehingga dapat mendukung sendi-sendi pembangunan untuk mewujudkan program Kota Jambi Bahagia,” lanjutnya.

Ia juga mengajak para ketua tim pembina Posyandu di tingkat Kecamatan dan Kelurahan untuk bersama-sama merevitalisasi peran Posyandu di wilayah masing-masing.

“Dengan semangat baru dan komitmen kolaboratif, “New Posyandu” diharapkan menjadi model pelayanan sosial yang inovatif dan inklusif,” tutur Nadiyah.

Nadiyah juga menekankan pentingnya peran kader Posyandu di era baru saat ini dalam kolaborasi lintas sektor sebagai garda terdepan dalam memberikan layanan standar pelayanan minimal (SPM), guna meningkatkan kualitas kesehatan dan kesejahteraan masyarakat

“Posyandu kini harus menjawab tantangan zaman dengan menjalankan 6 SPM. Ini bukan lagi hanya soal kesehatan, tetapi juga pelayanan publik yang lebih luas. Sebagai Ketua Tim Pembina Posyandu, keberhasilan Posyandu tidak lepas dari kerja keras para kader, dukungan masyarakat, serta koordinasi yang solid dari seluruh unsur pemerintahan dan mitra kerja. Oleh karena itu, peran Tim Pembina menjadi sangat vital,” tekannya.

Diisi dengan para praktisi dalam kepengurusan Tim Pembina Posyandu, dirinya menyebut sebagai penguatan peran kelembagaan berbasis masyarakat yang benar-benar dirasakan manfaatnya oleh warga.

Dikesempatan itu, Nadiyah juga mengajak para Tim Pembina Posyandu di tingkat kecamatan dan kelurahan untuk bersama-sama merevitalisasi peran Posyandu di wilayah masing-masing.

“Dengan semangat baru dan komitmen kolaboratif, “New Posyandu” kita harus bisa menjadikan Posyandu multifungsi, sehingga diharapkan Posyandu Aktif dan Mandiri, sehingga setiap kelurahan memiliki minimal satu Posyandu aktif berjalan secara rutin dan mandiri,” pungkasnya.

Pada pelantikan itu, Wali Kota Maulana turut menyerahkan bantuan sarana Posyandu Kepada 11 Ketua Tim Posyandu ditingkat Kecamatan. Dengan dihadiri langsung, Karo Pemerintah Provinsi Jambi Lutfia, Ketua DWP Kota Jambi Sri Hartati Ridwan, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk Provinsi Jambi Raden Najmi, Camat Kota Jambi, Tim Posyandu Kecamatan dan Kelurahan, serta para Kader dan pengurus Posyandu yang hadir secara daring. (eco)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *