Wali Kota Fasha Bangun Generasi Muda Berkarakter Pramuka

JAMBI (WARTANEWS.CO) – Gerakan Pramuka sebagai wadah pembinaan dan pembentukan karakter generasi muda senantiasa mendapat tempat istimewa di Kota Jambi. Komitmen untuk terus menjadikan gerakan Pramuka sebagai wadah berkreasi secara positif itu terus di galakkan Wali Kota Jambi DR. H. Syarif Fasha, ME dalam kepemimpinannya membangun Kota Jambi.

Hal tersebut tampak saat Wali Kota Jambi H. Syarif Fasha menyampaikan sambutannya pada acara pelantikan Mabicab dan Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Jambi, Senin (5/2). Wali Kota Jambi H. Syarif Fasha kembali dilantik sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Gerakan Pramuka Kota Jambi masa bhakti 2017-2022 oleh Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Provinsi Jambi H. Sudirman, SH., MH. Turut juga dilantik Ketua DPRD Kota Jambi H. M. Nasir sebagai Ketua Kwartir Cabang (Kakwarcab) Gerakan Pramuka Kota Jambi.

Selain itu, turut pula dikukuhkan Pengurus Lembaga Pemeriksa Keuangan Kwarcab Kota Jambi masa bhakti 2017-2022, oleh Kamabicab Gerakan Pramuka Kota Jambi, serta Ketua dan Pengurus Dewan Kerja Cabang Kota Jambi masa bhakti 2017-2022 oleh Kakwarcab Gerakan Pramuka Kota Jambi.

Acara yang berlangsung di Aula Griya Mayang Rumah Dinas Wali Kota Jambi, Senin siang (5/2) itu turut dihadiri unsur Forkompimda Kota Jambi dan jajaran Pemerintah Kota Jambi.

Wali Kota Syarif Fasha dalam sambutannya, berharap gerakan Pramuka di Kota Jambi bukan hanya sekedar kegiatan rutinitas biasa, namun lebih dari itu, Fasha berharap kegiatan Pramuka sebagai gerakan strategis dalam pembangunan sumber daya manusia yang berkarakter dan berintegritas di Tanah Pilih Kota Jambi.

“Gerakan pramuka hendaknya menjadi pelopor dalam membangun nilai, sikap, serta perilaku generasi muda sedari dini. Pramuka kita mantapkan sebagai wahana pendidikan kebangsaan nasionalisme yang kuat, sehingga generasi muda Pramuka menjadi generasi muda yang teruji dan menjadi pemimimpin berkarakter di masa depan,” ujar Fasha.

Untuk mewujudkan komitmennya tersebut, Fasha tampaknya tidak main-main, ia segera mengimplementasikannya bersama Kakwarcab Gerakan Pramuka Kota Jambi, H.M. Nasir, yang notabene adalah Ketua DPRD Kota Jambi. Fasha bersama Nasir pun menginisiasi akan dibentuknya Peraturan Daerah (Perda) yang mengatur tentang Gerakan Pramuka. Jika Perda itu disyahkan, maka Kota Jambi menjadi Kota pertama yang menerbitkan Perda tentang Gerakan Pramuka serta menjadi percontohan ditingkat nasional.

“Inisiatif kami bersama Ketua DPRD (Kakwarcab), akan segera mengeluarkan Perda terkait Gerakan Pramuka, yang salah satu isinya adalah mewajibkan Gerakan Kepanduan Kepramukaan disekolah menjadi muatan lokal dan akan dibuat kurikulum khusus. Selain itu juga akan ada guru khusus yang mengajar Pramuka disetiap sekolah. Kita harapkan apa yang kita laksanakan ini dapat menjadi percontohan nasional. Dari Kota Jambi untuk Indonesia,” harap Fasha.

Sementara itu Kakwarda Gerakan Pramuka Provinsi Jambi H. Sudirman, SH., MH. dalam sambutannya, mengapresiasi komitmen yang dibangun berkat soliditas Gerakan Pramuka Kota Jambi dibawah kepemimpinan Kamabicab dan Kakwarcab Gerakan Pramuka Kota Jambi tersebut.

“Gerakan Pramuka harus dilaksanakan secara berkesinambungan dan didukung oleh pemerintah dalam hal ini jajaran Mabicab dan Kwarcab hingga jajaran kebawahnya di wilayah masing-masing. Atas bantuan dan bimbingan yang selama ini dan sinergitas yang luar biasa, kami ucapkan terima kasih. Kota Jambi juga telah menginisiasi adanya Perda Gerakan Pramuka. Rasanya hanya satu-satunya di Indonesia. Hal ini sangat luar biasa dan membanggakan kita bersama. Semoga apa yang telah dibuat di Kota Jambi, diikuti oleh kota kabupaten lainnya di Provinsi Jambi,” sebutnya.

Sebagaimana diketahui, komitmen Wali Kota Fasha dalam memajukan gerakan Pramuka di Kota Jambi memang patut mendapat apresiasi. Fasha yang juga menginisiasi terbentuknya Duta Anti Narkoba dari kalangan Pramuka di Kota Jambi itu juga banyak memfasilitasi berbagai kegiatan kepramukaan di Kota Jambi. Ia juga telah memberikan porsi anggaran yang proporsional dalam APBD Kota Jambi.

Melalui kebijakan anggarannya, Fasha telah mengalokasikan dana hibah yang cukup besar bagi Kwarcab Kota Jambi, yaitu senilai 1,3 Milyar Rupiah pada tahun 2018 ini. Alokasi anggaran Pemerintah Kota Jambi untuk kegiatan kepramukaan tersebut adalah yang terbesar di Provinsi Jambi.

Oleh karenanya, atas jasanya dalam mengembangkan dunia kepanduan Pramuka di Kota Jambi, Wali Kota penerima Lencana Dharma Bhakti Bidang Pramuka ditahun 2015 lalu, kembali meraih apresiasi dari pemerintah pusat. Wali Kota Fasha dinobatkan sebagai peraih Lencana Melati Emas Pramuka dari Presiden RI Joko Widodo yang diserahkan disela-sela acara Upacara Hari Pramuka ke-56 di Cibubur, Jawa Barat tahun 2017 lalu. (hms)


Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *