‘Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat’, Sy Fasha Ajak Masyarakat Mantapkan Pandemi Jadi Endemi

Jambi (WARTANEWS.CO) – Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke-77, jajaran Forkopimda Pemerintah Kota Jambi laksanakan upacara Proklamasi, bertempat dilapangan Utama Balaikota Jambi, Rabu (17/08).

Diawali dengan menaikkan Bendera Sangsaka Merah Putih, Upacara Proklamasi kemerdekaan RI Ke-77 jajaran Pemkot Jambi berjalan dengan penuh khidmat, secara langsung dipimpin oleh Wali Kota Jambi, Dr.H.Syarif Fasha,ME,.

Dalam amanatnya, seusai menjadi Irup Upacara, dikatakan Wali Kota Jambi, bahwa tahun ini HUT Kemerdekaan RI mengangkat tema ‘Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat’.

“Seperti apa yang telah di amanatkan oleh Presiden RI Joko Widodo, menjadi tema kemerdekaan tahun ini ‘Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat’, sangat cocok untuk keadaan saat ini, dimana kita ingin mewujudkan paska pandemi menjadi endemi,” ucap Sy Fasha.

Dirinya juga menyampaikan, jajaran Pemkot Jambi guna mendukung semarak kemerdekaan juga telah memilih titik-titik proklamasi secara virtual terkoneksi di simpang – simpang lampu merah yang akan berhenti lebih kurang selama 3menit, untuk mengikuti penghormatan bendera oleh pengendara.

Menutup amanatnya, Wali Kota Jambi dua periode ini juga menghimbau masyarakat untuk dapat mendukung dan mendoakan jajaran Pemkot Jambi untuk bersama-sama dapat memulihkan ekonomi dan lainnya di Kota Jambi. Guna dapat bangkit paska pandemi yang berubah menjadi endemi. (eco)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *