MUARO JAMBI – Penjabat Bupati Kailani, resmi membuka pelaksanaan Olympiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) dan Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat SD dan SMP tahun 2017, bertempat di halaman SMP Negeri 6 Sekernan, Muaro Jambi, selasa (11/4).
Kegiatan O2SN dan FLS2N sebagai agenda tahunan di Dinas Pendidikan Nasional, dilaksanakan secara serentak di kabupaten Muaro Jambi dan diikuti 11 kecamatan se-kabupaten Muaro Jambi. Turut hadir, Kapolres Muaro Jambi Dedi Kusuma Siregar, Kadis Pendidikan Muaro Jambi Ulil Amri, dan jajaran.
Pj.Bupati Kailani, menyampaikan, bahwa pemerintah kabupaten Muaro Jambi sangat mensuport dan memberi apresiasi untuk kegiatan O2SN dan FLS2N, dalam mencari siswa–siswi berbakat. “Kemajuan suatu daerah, bukan hanya dilihat dari pembangunan infrastruktur saja. Kemajuan dibidang olahraga juga dapat mengangkat nama suatu daerah”, ujarnya.
Pada kesempatan yang sama, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Muaro Jambi, Ulil Amri, mengatakan kegiatan O2SN dan FLS2N sebagai wadah, kesempatan untuk mengembangkan kemampuan siswa-siswi meraih prestasi terbaik dan bisa mewakili kabupaten Muaro Jambi ke tingkat provinsi maupun Nasional.
Kemudian, acara dilanjutkan dengan pemberian piagam dan piala kepada siswa-siswi yang memenangkan lomba sain, tingkat kabupaten Muaro Jambi dan dilanjutkan dengan defile masing-masing kontingen dari 11 kecamatan di kabupaten Muaro Jambi.
Dalam kegiatan O2SN diperlombakan 5 cabang, yaitu, atletik, renang, bulu tangkis, silat dan karate. Sedang untuk FLS2N, kreatifitas tari, musik tradisional cipta, baca puisi, lomba gitar solo dan nyanyi solo.
(wartanews.co-H/aji)