Pemkab Batang Hari Gelar Lomba KTI Tingkat SMA/SMK Tahun 2019

BATANG HARI (WARTANEWS.CO) – Pemerintah Kabupaten Batang Hari diwakili oleh Plt Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Kabupaten Batang Hari, Muhammad Saleh SH, Kamis (03/10/2019) pukul 10.00 WIB membuka kegiatan final lomba Karya Tulis Ilmiah (KTI) tingkat SMA/SMK se Kabupaten Batang Hari tahun 2019, bertempat di aula kantor Balitbangda Batang Hari.

Kegiatan tim final lomba KTI dihadiri oleh Kaban Balitbangda Batang Hari, Kabid IKP Diskominfo Batang Hari, para guru pendamping, dan siswa/siswi peserta lomba.

“Pemeritah Kabupaten Batang Hari mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya atas partisipasi sekolah tingkat SMA/SMK yang telah mengirimkan utusannya mengikuti lomba KTI. Semoga dengan adanya kegiatan lomba KTI ini dapat memberikan motivasi dan semangat kepada kami semua dalam membangun daerah yang kita cintai,” kata Muhammad Saleh dalam sambutannya.

“Adapun tema dari lomba KTI tingkat SMA/SMK tahun 2019 ini adalah ‘Iptek dan inovasi daerah industri kreatif 4.0 untuk kemandirian dan daya saing daerah’. Setelah itu, Kaban Balitbangda Batang Hari mengemukakan bagi peserta yang menjadi pemenang akan diberikan piagam dan uang pembinaan dan bagi peserta yang belum menang pemerintah Kabupaten Batang Hari juga akan memberikan piagam penghargaan karena telah berpartisipasi dalam kegiatan ini,” ungkapnya.

Setelah para peserta lomba KTI menunjukkan karya tulis ilmiahnya, para dewan juri membacakan hasil penilaiannya. Juara I diraih SMAN 6 Batang Hari, menampilkan program mengoptimalisasi pengembangan industri yang dapat mendukung revolusi industri 4.0.

Juara II diraih SMKN 8 Batang Hari, menampilkan inovasi karya siswa di era industri kreatif 4.0 berbasis limbah potensi lokal pada mata pelajaran prakarya dan kewirausahaan.

Juara III diraih SMKN 1 Batang Hari, menampilkan pemanfaatan barang-barang bekas untuk membuat antena omni dalam rangka meningkatkan kemandirian dan daya saing daerah.

Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan penyerahan piala dan bantuan uang pembinaan yang diserahkan langsung oleh Kepala Balitbangda Batang hari beserta dewan juri dan dilanjutkan dengan foto bersama pemenang lomba KTI tingkat SMA/SMK tahun 2019. (Aspin)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *