Kelas Inspirasi SMAN 3 Muaro Jambi Segera Diwujudkan

MUARO JAMBI (WARTANEWS.CO) – Program unggulan yang akan segera direalisasikan di SMA Negeri 3 Muaro Jambi, yakni Kelas Inspirasi segera terwujud dalam waktu dekat ini.

Kepala SMA Negeri 3 Muaro Jambi, Novrita Suryani,S.Pd mengungkapkan pihak sekolah sedang mematangkan dan mempersiapkan program unggulan tersebut, dan tidak lama lagi segera diwujudkan untuk dilaksanakan kepada seluruh peserta didik di lingkungan SMA Negeri 3 Muaro Jambi.

“Ya, saat ini kita sedang mempersiapkan dan mematangkan semuanya. Kini kita lakukan pemetaan, dan menyusun schedule kerja akademisnya. Tidak lama lagi, segera dilaksanakan kepada peserta didik, khususnya lebih ditujukan kepada siswa dan siswi kelas X dan kelas XI,” jelasnya saat dikonfirmasi Wartanews di ruang kerjanya, Desa Nagasari, Kecamatan Mestong, Kabupaten Muaro Jambi belum lama ini.

Dipaparkannya program unggulan Kelas Inspirasi, yang akan diwujudkan di sekolah tersebut, merupakan sebuah terobosan baru yang akan dilaksanakan di wilayah Kabupaten Muaro Jambi sehingga sangat perlu dimatangkan segala persiapan maupun pemetaannya untuk masing-masing perangkatan baik siswa/siswi jurusan IPA dan IPS.

“Disana ada kolaborasi, untuk masing-masing setiap kegiatan yang telah menjadi trending topic di masyarakat, untuk diberikan kepada peserta didik guna menghasilkan program Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) yang benar-benar unggul, dan berkualitas kepada peserta didik,” ujarnya kepada media online ini.

Kelas Inspirasi yang akan diwujudkan kali ini, lanjut dia menambahkan, melibatkan para penarasumber dan orang-orang sukses sehingga mampu menginspirasi siswa/siswi SMA Negeri 3 Muaro Jambi dalam upaya menggali segala potensi dan talenta dalam dirinya untuk lebih percaya diri dalam rangka mewujudkan segala impian dan cita-citanya selama ini yang masih tersembunyi dalam angan-angannya, seperti melibatkan alumni sekolah yang telah sukses dalam meniti karir, bisnis dan usahanya, Polisi dan Tentara teladan, para seniman/seniwati sukses, serta pencetus/penggagas motivator tentang life skill dari orang-orang yang telah sukses tersebut.

“Misalnya seorang Polisi Wanita yang sukses dan menjadi teladan ditengah masyarakat. Para alumni yang sukses meniti karir, bisnis dan usahanya sehingga mampu membangun ‘link and match’ kepada sekolah asalnya di SMA Negeri 3 Muaro Jambi ini.

Selain itu, keberadaan para penarasumber tersebut, juga mampu menginspirasi siswa dan siswi kita, untuk menggali segala potensi dan talenta soal minat dan bakatnya yang ada dalam dirinya selama ini, yang masih dalam angan-angan dan cita-citanya sehingga mampu mereka wujudkan kedepannya di masyarakat dan dilingkungan barunya nanti, dengan terbawa dalam alam bawah sadarnya untuk selalu mengukir prestasi, dan sekaligus mengharumkan nama sekolah dimanapun mereka berada,” demikian tuturnya. (Afrizal)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *