Jambi (WARTANEWS.CO) – Wali Kota Jambi Dr.H. Syarif Fasha menghadiri peresmian Stasiun Pengisian Kendaraan listrik Umum (SPKLU), bertempat di PLN UP 3 Jambi, Selasa (10/01).
Pada kesempatan ini Fasha mengatakan, dengan adanya kehadiran SPKLU di PLN UP 3 Jambi, pemerintah Kota Jambi menyambut baik. Karena saat ini masyarakat Kota Jambi sudah banyak yang menggunakan kendaraan bertenaga listrik ini.
“Kehadiran SPKLU di PLN UP 3 Jambi diharapkan mampu mempermudah masyarakat yang ingin mengisi daya kendaraan listriknya lebih cepat. Kami Pemerintah Kota Jambi menyambut baik SPKLU ini,” ucap Sy Fasha.
Selanjutnya Fasha menyampaikan dengan hadirnya SPKLU di PLN UP 3 Jambi ini kedepan agar bagaimana pihak PLN mensosialisasikan keunggulan menggunakan kendaraan listrik kepada masyarakat.
Adanya SPKLU di Kota Jambi, Fasha juga mengingatkan agar kedepan PLN dapat mengatur penataan mitra, karena jika tidak dilakukan ditakutkan akan menggangu estetika kota. “Mitra SPKLU ini tidak memerlukan modal terlalu besar, hanya bermodal menggunakan token dan daya 2.000. Jadi jangan sampai nanti terlalu dibebaskan,” ujarnya. (eco)









