Jambi (WARTANEWS.CO) – Setelah dilangsungkan dalam beberapa hari, Kejuaraan Panjat Tebing Terbuka Walikota Cup 2021, yang diikuti tidak hanya atlet dalam Provinsi Jambi tetapi hingga atlet Nasional maupun International turut memeriahkan perlombaan dalam rangka semarak rangkain HUT ke-75 Kota Jambi dan hari jadi ke-620 tahun Tanah Pilih Pusako Batuah.
Hal itu disampaikan Walikota Jambi Dr.H.Syarif Fasha, ME, sesaat setelah melakukan ceremony pengalungan serta pembagian medali dan hadiah bagi pemenang Lomba Panjat Tebing Walikota Cup 2021, bertempat di Area Rest Danau Sipin, Kamis (17/6) pagi.
Fasha mengatakan dengan di adakannya event nasional ini dapat menjadikan ajang prestasi dan unjuk kebolehan bagi atlet panjat tebing Jambi khusus nya, dan ia juga berharap adanya kegiatan event ini bisa memacu atlet lokal untuk berprestasi serta membangkitkan geliat pada sektor ekonomi masyarakat, terutama pada UMKM.
Diketahuii Kejuaraan Panjat Tebing dalam rangka HUT Kota Jambi dan Hari Jadi Pusako dilaksanakan 14 – 18 Juni 2021, dimana besok pada tanggal 18 Juni mencapai puncak nya. (eco)