Jambi (WARTANEWS.CO) – Wakapolda Jambi Brigjen Pol. Edi Mardianto melakukan penanaman bibit jagung guna mendukung program Asta Cita Presiden RI.
Penanaman bibit jagung tersebut dilakukan di Desa Suka Jaya Kec. Muko-muko Bathin VII Muaro Bungo, pada Selasa (26/11/2024).
Selain melakukan penanaman bibit jagung tersebut dilaksanakan juga pengecekan ketahanan pangan di Kelompok Tani Perintis Desa Suka Jaya yang Mendukung Program Astacita Presiden RI.
Dalam kegiatan tersebut Wakapolda Jambi di dampingi oleh Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol. Mulia Prianto, Wadansat Brimob Polda Jambi AKBP Boy Sutan Binanga Siregar, Wadir Krimsus Polda Jambi AKBP Taufik Nurmandia, Kapolres Bungo AKBP Natalena Eko Cahyono, Dandim 0416 BUTE Letkol Inf. Arief Widyanto dan Kadis Pertanian Bungo.
Dalam kesempatan tersebut Waka Polda Jambi melakukan Penanaman Bibit Jagung serta Pemanenan Jagung yang sudah Siap Panen.
Dikatakan Kabid Humas Polda Jambi bahwa Wakapolda Jambi telah berkeliling dari wilayah Batanghari hingga Bungo untuk melihat lokasi ketahanan pangan setiap daerah.
“Sembari melakukan pengecekan personel Pam TPS Pilkada 2024, pak Wakapolda Jambi melakukan kunjungan kerja dengan turun langsung bertemu kelompok tani dan melihat langsung area pertanian yang digunakan para petani untuk ketahanan pangan mendukung Asta Cita Presiden RI. Wakapolda Jambi juga ikut serta menanamkan bibit-bibit sayuran ataupun buahan di setiap lahan pertanian yang dikunjunginya,” jelas Kabid Humas Polda Jambi. (*)