Bupati Syahirsah Sambut Kunjungan Tim Sekretariat Ketahanan Nasional

MUARA BULIAN (WARTANEWS.CO) – Bupati kabupaten Batang Hari Ir.H.Syahirsah SY, Rabu (07/07/2019) pukul 10.00 WIB sambut kunjungan Tim Sekretariat Dewan Ketahanan Nasional yang diketuai oleh Deputi Pengembangan Setjen Wantannas, Marsda TNI Dr.Sungkono, SE, MSi bertempat di kediaman rumah dinas bupati Batang Hari. Turut Hadir dalam kegiatan itu Forkopimda, kepala OPD, serta undangan.                  

Dalam sambutannya, Bupati Syahirsah menyampaikan potensi yang dimiliki kabupaten Batang Hari yakni sumber daya alam dan sumber daya manusia yang saat ini fokus ke pembangunan di Batang Hari.         

Bupati juga menyampaikan terkait persoalan di Batang Hari yakni konflik ESDM tentang pengeploitasi hutan Tahura sebagai lokasi illegal drilling yang mana sebelumnya telah dilaporkan ke Kementrian ESDM sebagai pemerintah yang lebih tinggi dalam penyelesaiannya.

Bupati Syahirsah juga mengatakan bahwa minimnya pendanaan juga sebagai penyebab terhambatnya pembangunan di Batang Hari. “Saya selaku kepala daerah berharap melalui tim Setjen Wantannas dapat membantu persoalan yang tengah dihadapi oleh pemerintah kabupaten Batang Hari,” kata Bupati.

Menanggapi laporan Bupati batang hari, Tim Setjen Wantannas yang dipimpin oleh Marsda TNI,Dr Sungkono SE,MSi menanggapi. “Saat ini pihak kami sedang melakukan pengkajian terhadap persoalan daerah yang disampaikan Bupati Batang Hari, dimana saat ini sedang dilakukan pengumpulan data dan akan dilakukan analisis untuk disampaikan ke presiden sebagai ketua dewan ketahanan nasional,serta akan diadakan rapat terbatas,” kata Marsda TNI Sungkono. (Aspin)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *