Bisnis BUMDes Desa Simpang Sungai Duren Sudah Merambah Pelanggan Iuran PDAM Tirta Mayang Kota Jambi

MUARO JAMBI (WARTANEWS.CO) – Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Sinar Mulya Abadi di Desa Simpang Sungai Duren, Kecamatan Jambi Luar Kota, Kabupaten Muaro Jambi. Sekarang ini, sudah dapat melayani segala keperluan pelanggan membayar iuran PDAM Tirta Mayang, merupakan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) milik Pemerintah Kota Jambi.

Sehingga pelanggan tidak perlu susah payah bolak-balik dari Jambi Luar Kota (Jaluko) ke Kota Jambi, terutama mereka para warga desa yang ada di sekitar Kecamatan Jaluko, atau warga yang berasal dari Kota Jambi maupun warga Desa Simpang Sungai Duren yang memiliki usaha/tempat tinggal di daerah Kota Jambi.

Justru malah sudah dapat dilakukan pembayaran iurannya melalui unit usaha BUMDes Simpang Mulya Abadi, Desa Simpang Sungai Duren, melalui jasa pelayanan transaksi online. Hal tersebut diungkap Kepala Desa Simpang Sungai Duren, Mulyadi kepada Wartanews ketika ditemui di ruang kerjanya, Kamis (31/10/2019).

“BUMDes Sinar Mulya Abadi milik desa, sekarang sudah dapat melayani para pelanggan yang ingin membayar iuran air minum PDAM Tirta Mayang Kota Jambi disini. Sehingga tidak perlu lagi repot-repot untuk pergi ke Kota Jambi, hanya cukup melakukan pembayaran melalui transaksi online di unit usaha BUMDes milik desa,” sebut Datuk Midun, akrab disapa.

Dipaparkannya pembayaran jasa melalui transaksi elektronik online di BUMDes Desa Sungai Duren, jelasnya, atas kerja sama BRI Persero dengan BUMDes Sinar Mulya Abadi. “Jasa transaksi pembayaran online iuran air minum PDAM Tirta Mayang Kota Jambi saat ini, sudah bisa dilakukan di BUMDes, sejak September 2019 yang lalu sebagai Agen BRILink, dengan nomor Agen: 002/3106/70233324 ,” ujarnya kepada media online ini.

Lebih lanjut saat disinggung soal pembayaran jasa iuran PDAM Tirta Muaro Jambi, yang merupakan BUMD milik Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi justru belum bisa dilakukan sampai saat ini. Alasan Datuk Midun karena masih terkendala dengan sistem aplikasi online milik PDAM Tirta Muaro Jambi yang sampai sekarang belum tersedia menjangkau sampai ke Desa Sungai Duren, Kecamatan Jaluko. “Apabila sudah ada. Tentu saja, kita dapat melakukan pembayarannya di BUMDes desa,” sebutnya.

BUMDes Sinar Mulya Abadi, Desa Simpang Sungai Duren, Kecamatan Jaluko sudah berhasil melayani segala keperluan warga maupun masyarakat di sekitar Jaluko, Kabupaten Muaro Jambi melalui jasa pembayaran online.

Adapun bisnis usaha yang dikelola oleh BUMDes tersebut, diantaranya melayani jasa pembayaran listrik PLN Persero, listrik Prabayar, iuran air PDAM Tirta Mayang Kota Jambi. Jasa pembayaran iuran Telkom (telepon rumah/Speedy), dan tagihan Kartu HALO.

BUMDes Sinar Mulya Abadi, juga melayani pembayaran TV berlangganan seperti Indovision, Aora, TOP dan lain-lain. Selain itu, BUMDes ini juga sudah mampu melayani jasa pembayaran iuran BPJS Kesehatan. Lalu melayani jasa finance (FIF, MAF, MCF, dan lain-lain), serta mengelola usaha bisnis simpan pinjam. (Afrizal)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *