BATANGHARI (WARTANEWS.CO) – Bupati kabupaten Batanghari, Ir.H.Syahirsah SY diwakili Sekda kabupaten Batanghari, H.Bachtiar, SP melantik 255 pejabat eselon III dan IV di lingkup Pemkab Batanghari, rabu (3/10) pukul 09.00 WIB bertempat di ruang Pola kantor Bupati Batanghari. Acara dihadiri oleh para pimpinan OPD, ASN dilingkup Pemkab Batanghari dan undangan.
Dalam sambutannya, Sekda H.Bachtiar mengatakan, pengambilan sumpah jabatan bertujuan agar para pejabat eselon III dan IV yang dilantik untuk mengutamakan pelayanan kepada masyarakat. Serta meningkatkan kinerja sesuai dengan pengetahuan dan membuat suatu inovasi serta potensi selaku pejabat pemerintah.
“Mari kita selaku pejabat pemerintahan bahu – membahu mendukung -visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Batang Hari dalam kabinet BATANG HARI BERSATU,” ajak Sekda.
Acara diakhiri dengan ucapan selamat oleh Sekda dan diikuti para pimpinan OPD. (Aspin)









